Penilaian: 5 / 5

Aktifkan BintangAktifkan BintangAktifkan BintangAktifkan BintangAktifkan Bintang
 

Laser Indonesia Multiteknik mewujudkan pembangunan signage dan ornamen PLBN Long Nawang di Kabupaten Malinau, Kalimantan Utara, Indonesia. Desa ini berbatasan di sebelah barat dengan Sarawak, Malaysia.
Dalam proyek Long Nawang ini Laser Indonesia berperan diantaranya dalam pembuatan :
- Facade menara air
- Ornamen column treatment
- Signage ekterior dan interior
Proses produksi dimulai dari pemilihan bahan dan material.

Material utama yang digunakan ialah alumunium, dimana keunggulan alumunium memiliki bobot yang ringan, tahan korosi dan juga kuat.
Proses pabrikasi meliputi desain, laser cutting, bending, welding, finishing powder coating, dan juga instalasi di lapangan dilakukan oleh PT. Laser Indonesia Multiteknik. 
Bagian paling ikonik di PLBN Long Nawang ialah Facade menara air. Tinggi dari facade tersebut kurang lebih 19 m dan lebarnya 10 m. Kami juga menambahkan kesan estetik dengan motif dayak yang dibuat dengan laser cutting. Motif dayak yang berbentuk pucuk pakis atau Sulur dimaknai sebagai “Cikal Bakal Kehidupan Yang Baru". Sedangkan untuk bagian signage kami menggunakan laser grafir yang  dapat mengerjakan berbagai macam desain untuk berbagai macam material. 
Seluruh proses pabrikasi dilakukan selama tahun 2022-2023 kurang lebih 1 tahun dan instalasi dilakukan selama pada Maret-April 1 bulan dengang menggunakan 6 orang tenaga profesional.