Peristiwa Gempa di Kabupaten Cianjur pada tahun 2023 silam, menyebabkan banyak sekali kerusakan lingkungan, seperti hancurnya rumah warga, bangunan dan juga sekolah-sekolah yang ada di Kabupaten Cianjur.
PT.Wijaya Karya Tbk dan PT. Laser Indonesia Multiteknik berkerjasama untuk merealisasikan program pemerintah berupa pembuatan Backdrop Nama/Papan nama untuk 25 Sekolah yang mengalami kerusakan akibat gempa tersebut.
Laser Indonesia memproduksi 25 papan nama sekolah menggunakan material stainless mirror tebal 1 mm, sponge hitam tebal 2 cm untuk huruf timbul, plat besi 1,5 mm untuk bagian backdrop serta hollow besi 3x3 cm untuk bagian tiang penyangga. Bahan tersebut dipilih karena sesuai dengan spesifikasi area yang ditentukan.
Metode yang dilakukan untuk pembuatan papan nama ini diantaranya laser cutting stainless dan welding stainless menggunakan mesin Metal Inert Gas (MIG) agar lebih cepat dan efisien.
Untuk cara pemasanagan huruf timbul kami menggunakan lem araldit. Serta pada proses finishing kami menggunakan metode powder coating untuk plat besi 1,5 mm, dan spray cat duco pada bagian tiang penyangga. Secara keseluruhan proyek ini berhasil kami selesaikan dalam waktu 3 bulan dari Bulan Juni-Agustus 2023.